KARAWANG, KARAWANGCHANNEL.COM — DPD Partai NasDem Karawang resmi memulai pembangunan kantor baru di Jalan Panatayudha, Kelurahan Nagasari, Kecamatan Karawang Barat. Simbolis peletakan batu pertama dilakukan pada Senin (5/5/2025).
Gedung tiga lantai ini akan dibangun di atas lahan seluas 350 meter persegi dan ditargetkan selesai dalam waktu lebih dari satu tahun.
Wakil Ketua Umum DPP NasDem, Saan Mustopa, menegaskan bahwa kantor ini harus menjadi tempat masyarakat menyampaikan aspirasi, bukan sekadar bangunan megah.
“Yang penting bukan hanya berdiri bangunan, tapi kantor ini harus terasa manfaatnya untuk publik,” ujar Saan.
Bupati Karawang, Aep Syaepuloh, menyambut baik pembangunan kantor tersebut. Ia menyebut NasDem selama ini aktif membantu masyarakat dan berharap kerja sama antara pemerintah dan partai terus berjalan demi kemajuan Karawang.
"Kami akan senantiasa terus bekerjasama untuk kepentingan masyarakat Karawang," kata Aep.
Sementara itu, Ketua DPD NasDem Karawang, Dian Fahrud Jaman, menyatakan bahwa kantor ini akan menjadi simbol kebersamaan dan pergerakan untuk kemajuan daerah.
"Ini rumah kita semua. Tempat merumuskan langkah demi Karawang yang lebih baik,” tegasnya.